Thursday, October 30, 2008

Pe-eR

semasa sekolah dan kuliah (yang sampai sekarang masih) pe-er/tugas dll adalah hal yang sangat tidak menyenangkan. tapi karena dapat lemparan pe-er ini dari sis qonaah, sepertinya harus dikerjakan deh. ini dia

Ten thing About Me

1. hmmmm, is my fav qoute. ntah apa maksudnya tapi kata (kalimat) ini selalu muncul dalam keadaan biasa, tertekan, kagum, bingung dan pusing.

2. ngeblog karena diajak sama mba mia, diajak sama ummu mumtazah, dan karena pengen punya sesuatu seperti sis amie.

3. Mahasiswa, yang bertarget lulus tahun 2008, tapi sejauh ini ga ada tanda-tanda..... (kapan ku lulus ya?) di Universitas Lambung Mangkurat Prodi Ekonomi pertanian.

4. putri pertama dari tiga bersaudara, dan selalu diingatkan oleh ibu bahwa dilahirkan di Kuala kurun kalteng, besar di banjarbaru kalsel dan cari rejeki di kutai kartanegara kaltim. hidup memang penuh kejutan.

5. penyuka sayuran dan buah-buahan meski bukan vegetarian, hanya sebagai alasan hidup sehat. hanya karena suka buah-buahan tapi paling ga suka dengan yang namanya carica papaya alias pepaya

6. hobby baca, dan travel itu sebabnya packing adalah hal yang sangat wajar dan paling suka bepergian ala backpacker yang murah meriah. karena waktu SD - SMU ikutan pramuka dan sering berkemah.

7. karena waktu kecil tinggal ditepian sungai kahayan yang ketika itu belum tercemar limbah mercuri, berenang itu jadi kewajiban untuk bersosialisasi dengan teman-teman, dari gaya batu berendem (kelelep) sampai gaya bebas (ga pake gaya lagi), uras tau ih (semua bisa).

8. Selalu ingin jadi petani dan hidup bijak seperti petani. tinggal di tanah pertanian yang menghidupkan bumi dan memberi kehidupan bagi makhluk yang lain.

9. Sering kena PM alias penyakit males. kalo lagi kambuh wah jangankan nulis, mandi juga jadi males, yang parah giliran bikin thesis terserang pm inilah jadinya kapan ku lulusss???

10. akhirnya sampai pada poin terakhir. Selalu berusaha menjadi hamba Allah yang menjadi semakin baik setiap harinya, selalu mengingat bahwa "ana inda dzonnii abdiy bii" yang menjadi motivasi dalam keadaan yang paling buruk, dan cukuplah Allah sebagai penolong ....

akhirnya pe-ernya selesai juga. karena paling benci pe-er dan tugas jadi pe-er kali ini ga bakal dilempar kemana-mana. lebih baik buat yang lain untuk mencurahkan hasil pemikiran dan perenungannya sendiri daripada pesanankan

here is the rule:

  1. Each blogger must post these rules
  2. Each blogger starts with ten random facts/habits about themselves
  3. Bloggers that are tagged need to write on their own blog about their ten things and post these rules. At the end of your blog, you need to choose ten people to get tagged and list their names.
  4. Don’t forget to leave them a comment telling them they’ve been tagged and to read your blog.

12 comments:

  1. Assalamualaykum...
    lam kenal yah..

    ReplyDelete
  2. Assalamu'alaikum...

    Makasih yah sudah mampir dan salam kenal... :)

    ReplyDelete
  3. Nomer lima kayaknya modal yang bagus untuk jadi bintang iklan "Buahvita".
    Be Fruitarian...
    He2...
    Inspitaif Posting

    ReplyDelete
  4. jadi blogger juga ketemu pe-er lagi ya...

    ReplyDelete
  5. Assalamualaykum

    Wah jadi tau rahasianya nih!!

    Mbak hani ijin naruh link blognya di blog aku!!!

    ReplyDelete
  6. Semoga Allah memudahkan untuk menyelesaikan per ernya... tulisanku lom kelar nih...

    ReplyDelete
  7. yg no-7 bikin ngiler..

    :ngebayangin indahnya sungai di kalimantan yg cantik:

    makasih ya udah mampir ke tempat saya..

    salam kenal juga.. :)

    ReplyDelete
  8. Assalamualaykum

    wah... aku juga sebenarnya dapat tuch PR tapi ampe sekarang ga dikerjain... hihihi....

    ReplyDelete
  9. Hanyar aja kah,pian dapat peer,selamat ye peernye...
    semoga bisa jadi petani,okeh...

    ReplyDelete
  10. ternyata.. ternyatah... oh... ternyata.... wkakaka.. *apaan sih?* :D

    ReplyDelete
  11. hayayh, baru nyadar,
    postingan2 lama ikut muncul diagregator ternyata hehehe

    ReplyDelete
  12. kenalan dong mbak.....

    ReplyDelete